Berak kapur ( Pullorum )

Berak kapur ( Pullorum )

Berak kapur disebabkan olek bakteri salomella pullorum , biasanya penyakit ini bawaan dari induk & kwalitas tepung daging serta tepung ikan yg kurang bagus, berak kapur sering di temukan pada ayam usia dini, biasanya hal ini sering di ikuti bakterial e - coli & gangguan nekrotik enteritis ...

Gejala :
Nafsu makan menurun, kotoran encer dan bercampur butiran butiran putih seperti kapur. bulu dubur melekat satu dengan yg lain, jengger berwarna keabuan, badan anak ayam menjadi menunduk,  sayap terkulai, mata menutup lesu........

gejala berak kapur pada anak ayam selain yg di sebutkan tadi juga anak ayam akan terlihat pucat , lemah , kedinginan dan suka bergerombol mencari tempat yg hangat.

Beda lagi dengan ayam dewasa , gejala berak kapur pada ayam dewasa akan mengalami penurunan produktivitas , kotoran encer dan berwarna kekuningan, dan BW terkoreksi drastis....

Pencegahan :
- yg dapat dilakukan dengan menjaga  sanitasi kandang dan melakukan desinfeksi kandang dengan glutaraldehyde
- Ayam yg terkena penyakit sebaiknya dipisahkan , sedangkan yg sudah parah segera dimusnahkan.

Pengobatan:
lakukan pengobatan 5 hari dengan zat aktif berspektrum luas:
 - oxitetra HCI, amprolium, fit K
 - Bisa juga dengan kombinasi oxitetra HCI, eritro, fit B-1,B-6,B-12, potasium klorid, sodium sulfad ( bila ada indikasi cekrek )

Semoga bermanfaat..
JIPTA 💪💪💪

by mjf

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Heat Stress

NECROTIC ENTERITIS ( NE )

PENYAKIT COKSIDIOSIS ( berak darah )